Album Terbaru Slank ke - 21

Hai sobat pembaca setia Berita Artis Terbaru, pada kesempatan ini kami akan memberikan Informasi tentang Album Terbaru Slank. Para Slankers (sebutan buat fans Slank) dalam waktu dekat akan mendapatkan kejutan dari band idolanya. Slank akan merilis sebuah album baru yang berisikan 12 lagu yang rencananya akan dirilis pada bulan Oktober mendatang. Album yang Bertemakan "Perenungan dan Restart Hati", tersebut tentunya akan mengobati kerinduan para Slankers terhadap lagu-lagunya.


Dengan perilisan album baru tersebut menjadikan salah satu kiat band yang bervokaliskan Kaka tersebut untuk menjaga eksistensinya di dunia musik tanah air. Selain itu, disebutkan oleh Kaka bahwa akan ada tradisi baru di albumnya kali ini. “Album ini ada 12 lagu, sebenarnya ada 14 lagu tapi dua lagunya disimpan dulu. Kita mau ada tradisi baru yaitu menyimpan lagu jadi,” ujar Kaka ‘Slank’. Album ini lebih nge-Slank ya, lebih street. Arahnya ke blues, country. Balik lagi ke sound seventies, kayak album ke-enam. Tapi enggak sedistorsif itu," jelas Bimbim.

Pada Perilisan album ini, grup ini Kehilangan Abdi Negara Nurdin untuk sementara waktu tak membuat Slank patah arang. Grup band pengusung aliran blues rock ini terus berkarya dengan album musik baru. Abdee dirundung penyakit degenerasi liver. Karena itu, dia diberikan waktu untuk beristirahat oleh manajamen Slank. Tinggallah kini Slank dalam formasi baru kwartet, minus Abdee. 

Tradisi baru tersebut ialah menyimpan lagu cadangan yang sudah jadi dan siap diluncurkan. Berbeda dengan tradisi terdahulu yang dilakukan oleh band yang dimanajeri oleh Bunda Ifet tersebut yakni menyimpan lagu yang belum jadi. “Dulu kan bahan mentah yang disimpan, nah sekarang bahan jadi. Ini lagu udah jadi sebetulnya tapi belum mau dipublikasi, mau kita simpan dulu,” jelas Kaka, sang vokalis.

Demikian informasi yang bisa saya sampaikan, dapatkan terus info menarik tentang artis dalam negeri maupun luar negeri di Berita Artis Terbaru. Jangan lupa juga baca artikel kita yang lain. Terima kasih dan semoga bermanfaat.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »